Ajak Warga Untuk Bersinergi Menjaga Kamtibmas Yang Kondusif, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bambu Apus Polsek Cipayung Lakukan Sambang Wilayah

Penulis : tile

Editor : redaksi

Berantas.co.id Jakarta – Untuk mengetahui perkembangan situasi kamtibmas yang sedang berkembang di Wilayah binaannya, Anggota Polsek Cipayung Bhabinkamtibmas Kel Bambu Apus Kec Cipayung Aipda Sahyudi intensifkan sambang ke warga masyarakat sekaligus menyampaikan himbauan dan pesan kamtibmas serta mempererat hubungan untuk mempermudah komunikasi, bertempat di Kediaman Bapak RW 02 yaitu bertemu dengan bapak Haryono, Senin (24/06/2019).

Tindak kriminalitas cenderung meningkat sehingga perlu adanya kewaspadaan masyarakat terhadap situasi sekitar karena para pelaku kejahatan setiap saat mengintai memanfaatkan kelengahan dan kesibukan aktifitas ibadah masyarakat. Melihat situasi dan kondisi perlunya koordinasi kerjasama masyarakat dengan anggota Bhabinkamtibmas.

Anggota Polsek Cipayung Bhabinkamtibmas Kel Bambu Apus Kec Cipayung Aipda Sahyudi dalam sambangnya
Menjalin silaturahmi antara Polisi dengan masyarakat Sekaligus mengingatkan yang rencana bapak RW 02 mengadakan hajatan putri nya yang akan dilaksanakan pada hari sabtu tgl 29 Juni 2019.

Bhabinkamtibmas tidak luput juga menghimbau pada masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan antara tetangga, mempererat hubungan sosial saling mengisi dalam rangka membantu untuk ciptakan Kamtibmas yang aman diwilayah Polsek Cipayung.

Menghimbau kalau ada permasalahan di lingkungan secepatnya menghubungi Polsek atau menghubungi Bhabinkamtibmas.

*_#JagaJaktimRumahKita_*

Comments

comments