Antisipasi Kerumunan dan Lonjakan Penumpang, Tiga Pilar Kecamatan Grogol Petamburan Lakukan Cek Prokes Covid-19 di Terminal Bus Grogol

Penulis: M Solichin

Editor: Redaksi

Berantas.co.id, Jakarta Barat – Dalam rangka mengantisipasi kerumunan di masa PPKM dan lonjakan penumpang menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H, Tiga Pilar Kecamatan Grogol Petamburan yakni Komandan Koramil 03/Grogol Palmerah Kapten Inf Irwan Triyono bersama Camat Grogol Petamburan Drs. Didit Sumaryanta dan Kapolsek Tanjung Duren Kompol Rosana Albertina Labobar, SIK., M.Si melakukan pengawasan Protokol Kesehatan Covid-19 dan arus mudik di Terminal Bus Grogol, Jl. Kyai Tapa RT.05/RW.05 No. 1 Kelurahan Grogol, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Rabu (5/5/2021) Sore.

Secara intensif, Tiga Pilar Kecamatan Grogol Petamburan terlihat saling berkoordinasi dan mengecek semua armada bus Antar Kota Antar Provinsi untuk memastikan bahwa awak bus dan setiap masyarakat pengguna transportasi mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19.

Saat dikonfirmasi, Komandan Koramil 03/Grogol Palmerah Kapten Inf Irwan Triyono menyebutkan, “Hari ini kami bersama Tiga Pilar melakukan pengecekan dan pengawasan Protokol Kesehatan dan Arus Mudik di Terminal Bus Grogol. Kami memberikan kembali pemahaman tentang pentingnya menjaga kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 dengan cara memakai masker, menjaga kontak fisik, menghindari kerumunan dan selalu mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir”.

“Selain itu kami juga memberikan masker secara gratis kepada masyarakat”, tambah Danramil.

“Saya selaku Danramil 03/GP menghimbau agar masyarakat tetap memperhatikan dan disiplin mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19 di mana saja. Amankan diri dan barang bawaan masing-masing, semoga selamat sampai tujuan dan salam buat keluarga di kampung halaman”, tandas Danramil 03/GP Kapten Inf Irwan Triyono.

Sementara itu Kapolsek Tanjung Duren Kompol Rosana Albertina Labobar, SIK., M. Si mengungkapkan, pihaknya bersama Tiga Pilar mendatangi Terminal Bus Grogol sebagai salah satu upaya mencegah kerumunan terlebih menjelang lebaran seperti ini yang kerap terjadi lonjakan penumpang.

“Menyampaikan dan menghimbau kepada awak bus dan pengguna jasa transportasi umum untuk selalu mematuhi Prokes Covid-19, khususnya kepada penumpang yang akan mudik ke kampung halamannya, ” pungkas Kompol Rosana yang akrab disapa Ocha.

Camat Grogol Petamburan Drs. Didit Sumaryanta kepada awak media menuturkan, “Kegiatan pengawasan Protokol Kesehatan Covid-19 di Terminal Bus Grogol adalah guna mengantisipasi kerumunan dan lonjakan penumpang menjelang pembatasan larangan mudik yang dimulai pada hari Kamis esok (6/5/2021) ”.

“Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka penegakanpenegakan, sosialisasi dan edukasi penggunaan masker di tempat keramaian”, tegas Camat Gropet.

Tiga Pilar Kecamatan Grogol Petamburan tampak menghampiri para penumpang yang berada di area tunggu terminal seraya memberikan himbauan disiplin mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19. (M.Solichin)

Comments

comments