Bulan Suci Ramadhan Jaga Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Kelurahan Cilangkap Polsek Cipayung Rutin Sambang Kewilayahan Sekaligus Ngobrol Bareng Warga

Penulis : Redaksi

Sumber : tile

Berantas.co.id Jakarta – Dalam upaya untuk lebih mendekatkan dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Kel Cilangkap Kec Cipayung Bripka Sholikin melaksanakan sambang malam hari sekaligus ngobrol bareng Warga bertemu dengan bpk Tiing, bertempat di Pos Rumah RT 04/04 Kelurahan Cilangkap, Kamis (16/05)

Selain bersilahturahmi, Bripka Sholikin menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada bpk Tiing, Menjalin silaturahmi antara Polisi dengan masyarakat.

Menghimbau pada masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan antara tetangga di bulan suci Ramadhan berjalan aman dan tertib.

Mempererat hubungan sosial saling mengisi dalam rangka membantu untuk ciptakan Kamtibmas yang aman diwilayah Polsek Cipayung.

Menghimbau kalau ada permasalahan di lingkungan secepatnya menghubungi Polsek atau menghubungi Bhabinkamtibmas.

Jika selesai memasak untuk menyediakan menu buka puasa ataupun menu untuk sahur agar jangan lupa mematikan kompor gas dan jika akan meninggalkan rumah untuk melaksanakan sholat tarawih agar pintu dan jendela di pastikan sudah terkunci.

Dalam upaya menciptakan stabilitas kamtibmas yang kondusif di wilayah Cilangkap Kecamatan Cipayung, Bripka Sholikin mengajak warga untuk meningkatkan peran aktif dalam menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat tinggalnya.

Kegiatan Bhabinkamtibmas ini agar masyarakat mengetahui bahwa tugas-tugas Kepolisian tidak hanya sebagai aparat penegak hukum saja, melainkan juga sebagai pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat. Hal ini bertujuan agar terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Comments

comments