Dicatut Namanya Tanpa Ijin, Ini Tanggapan Prof. Marsudi Wahyu Kisworo

Penulis : Halim

 

Berantas.co.id, Jakarta – Profesor Dr. Ir. Marsudi Wahyu Kisworo namanya dicatut oleh Tim Sukses Calon Presiden Prabowo Subianto dan Calon Presiden Sandiaga Uno, melalui Surat Keputusan No. 0001/Kpts/TKN-PS/IX/2018, tertanggal 18 September 2018 sebagai Dewan Pakar tanpa ijin, tak pelak membuatnya meradang.

Melalui media Sosial Instagram yang di chat langsung ke akun dengan nama pemilik Letjen TNI (Pur) H. Prabowo Subianto, Prof. DR. Ir. Marsudi Wahyu Kisworo telah menyampaikan keberatannya.

Dibawah ini adalah isi keberatannya: “SEKALI LAGI,, Sehubungan dengan dicantumkannya nama saya sebagai Dewan Pakar Tim Sukses Prabowo – Sandiaga Uno, saya BERKEBERATAN dan TIDAK BERSEDIA untuk mejadi Tim Sukses ini. Saya tidak pernah diminta persetujuan atau dikonfirmasi sebelumnya, saya juga sudah sampaikan Staff DPP PAN untuk tidak mencantumkan nama saya. Saya minta kpd yang berwenang terhadap Surat Keputusan ini untuk mencoret nama saya dengan SEGERA.

Sikap poitik saya adalah berada di barisan relawan pendukung Pak Jokowi untuk Indonesia maju dan lebih baik”. demikian Prof. Marsudi dalam pernyataan keberatannya.

Namun sampai berita naik tayang di media ini belum ada tanggapan dari akun instagram dengan nama Letjen TNI (Pur) H. Prabowo Subianto tersebut.

Tidak hanya Prof. Marsudi yang namanya dicatut, namun masih ada nama Kofifah Indar Parawansah serta Yeni Wahid juga megalami hal yang sama, yakni namanya dicatut yang ada dalam Surat Keputusan Tim Sukses Prabowo Subianto – Sandiaga Uno, yang tanpa ijin dan konfirmasi terlebih dahulu, hal ini disampaikan langsung Prof. Marsudi lewat telepon genggamnya kepada wartawan media ini.

Comments

comments