Kapolda Sulsel Pantau Langsung Vaksinasi Covid-19 di Klinik Brimob

Penulis: Yuli

Editor: Redaksi

 

 

Berantas.co.id, Makassar, Sulsel – Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan Irjen Pol. Merdisyam., M.Si. memantau langsung proses vaksinasi Covid-19 di gerai Vaksin Presisi Klinik Teratai Satbrimob Polda Sulsel Jl. Slt. Alauddin No. 75 Kota Makassar, Rabu (21/7/2021).

Kapolda Sulsel didampingi Dansat Brimob Polda Sulsel Kombes Pol. Muhammad Anis P.S., S.I.K., M.Si. Danyon A Pelopor Akbp Darminto., S.Sos. dan Kasi Kesjas Iptu Asis Mappisona., S.Kep., M.MKep. serta dokter Klinik Teratai dr. Asnany mengecek langsung tahapan-tahapan Vaksin di gerai Vaksin Presisi.

Saat mengecek proses Vaksinasi, Kapolda mengajak kepada peserta vaksin agar memberitahu kerabat dan keluarganya agar semuanya ikut vaksin.

Saat dikonfirmasi, Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sulawesi Selatan membenarkan hal tersebut.

“Jadi betul tadi gerai Vaksin kita hari ini kedatangan bapak Kapolda Sulsel, beliau (Kapolda) mengecek langsung proses-proses dan tahapan-tahapan vaksinasi Covid-19 ini”, katanya.

“Kapolda Sulsel juga sempat mengajak peserta agar para peserta mengajak keluarga dan kerabatnya yang belum vaksin agar segera mengikuti vaksin di Gerai Vaksin Presisi terdekat karena ini untuk kebaikan bersama”, tambah Anis.

Muhammad Anis menuturkan untuk gerai Vaksin Presisi Satbrimob Polda Sulsel sendiri dibuka setiap hari Rabu, Jumat dan Sabtu

“Kami mengajak seluruh masyarakat yang belum vaksin untuk melaksanakan vaksin di gerai Vaksin Presisi Satbrimob Polda Sulsel. Vaksin ini tidak dipungut biaya, ini untuk kebaikan bersama”, Tutup Muhammad Anis.

Comments

comments