Komunitas PPA sambangi 200 WBP Rutan Kelas llB Garut

Penulis: Anna 

Berantas.co.id – Garut – (4/5) Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan kelas llB Garut Jawa Barat diperdengarkan lantunan syahdu surah Ar Rohman oleh Ustad Anggi dari komunitas PPA (Pola Pertolongan Allah), alhasil banyak WBP yang khusu mendengarkan bahkan ada yang sampai meneteskan air mata.

“Setiap huruf dari ayat Quran yang dibaca akan mendatangkan kebaikan, maka perbanyaklah membaca Quran,” ucap Ustad Dodi dari Komunitas PPA yang akrab dipanggil Kang Dodoy.

Kegiatan dilanjutkan dengan membaca shalawat bersama antara WBP, Petugas dan Komunitas PPA.

Dikatakannya dalam riwayat hadis Nabi, sebagaimana Siti Hajar berlari-lari sampai 7 kali antara Sofa dan Marwah padahal cukup sekali saja untuk tahu tidak ada air disana, tapi itulah cara Siti Hajar untuk merayu Sang Pencipta sehingga keluarlah air Zamzam didekat kaki Nabi Ismail ditempat yang tidak disangka-sangka.

“Maka syiar kebaikan komunitas PPA mengajak WBP untuk melakukan sebanyak mungkin kebaikan bahwa pertolongan Allah itu pasti.

“Kegiatan yang dadakan seperti ini satu bukti penyemangat positif yang harus selalu diberikan kepada WBP rutan garut.” papar “Kasubsie Yantah Hardi Yus Yudianto, disela – sela acara.

Ditempat yang sama, Averoes Muhamad, selaku pembina kerohanian di Rutan Kelas llB Garut, juga mengatakan, “seyogyanya saya selaku pembina kerohanian di Rutan  ini merasa turut terharu dengan adanya komunitas yang perduli dengan Warga Binaan disini, selayaknya insan yang beragama sudah sepatutnya mendapatkan siraman rohani, karena itu adalah penggemblengan jiwa yang mampu merubah prilaku kearah yang lebih baik.

“Penguatan iman dalam melanjutkan kehidupan WBP adalah tanggungjawab kita semua.” tandasnya.

Sebelum acara ditutup, setiap Warga Binaan diberikan reward nasi kotak dari PPA.  “Ini adalah penghargaan dari PPA bagi setiap yang melaksanakan kebaikan, maka lakukanlah kebaikan di Rutan Garut walaupun hanya membuang sampah pada tempatnya, karena Allah menyenangi dari kalian yang menjaga kebersihan, dan ingat pertolongan Allah itu pasti.” Tutup ustadz Dodi.

Comments

comments