Kontributor : M Solichin
Editor : Redaksi
Berantas.co.id, JAKARTA – Di masa PSBB Transisi dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Virus Corona, Komandan Koramil 03 Grogol Palmerah – Kodim 0503 Jakarta Barat Kapten Inf Irwan Triyono mengintensifkan seluruh personilnya untuk terus melakukan upaya langkah nyata. Hal itu dikatakannya saat ditemui di Makoramil 03/GP, Jl. Anggrek Garuda V Blok E RT.005/RW.02 Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Rabu (8/7/2020).
“Saya selaku Danramil 03/GP, sesuai arahan dan perintah Komandan Kodim 0503/JB terus berupaya memutus mata rantai penyebaran Virus Corona di wilayah binaan kami dengan mengintensifkan seluruh Babinsa yang ada untuk melakukan upaya langkah nyata dan pengawasan intensif”, jelas Danramil.
“Hari ini kami terus melakukan pengawasan di Sentra Ekonomi baik itu PD Pasar Jaya antara lain Pasar Slipi, Pasar Tomang Barat (Kopro), Pasar Grogol dan Mini Market di semua wilayah. Juga melakukan penyemprotan disinfektan di pemukiman RW.05 Kelurahan Jelambar Baru”, tambahnya lagi.
“Selain itu kami juga memaksimalkan upaya Babinsa bersama personil BKO Kodim 0503/JB untuk terus melakukan pengawasan PDMPK secara intensif di area transportasi publik antara lain Terminal Grogol di Kelurahan Grogol. Stasiun Grogol di Kelurahan Jelambar dan Stasiun Pesing Kelurahan Wijaya Kusuma”, pungkasnya.
“Babinsa kami juga terus memantau perkembangan karantina mandiri di wilayah yang rawan Covid-19, antara lain karantina mandiri di RW.02 Kelurahan Tanjung Duren Selatan, pemukiman RW.05 Kelurahan Grogol dan pemukiman di RW.06 Kelurahan Kota Bambu Selatan”, tutup Danramil03/GP Kapten Inf Irwan Triyono.