Sebagai salah satu organisasi kemasyarakatan Muslim, Gerakan Persaudaraan Muslim Indonesia (GPMI) DKI akhirnya memiliki pemimpin baru, dialah Syarief Hidayatulloh

Penulis : Redaksi

Sumber : Iyan

Berantas.co.id, Jakarta – Aktivis yang menjadi Caleg DPRD DKI Jakarta tersebut dipercaya oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) GPMI untuk menjalankan roda organisasi berbasis Keislaman itu.

“DPP sangat percaya memberikan amanah kepada Syarief Hidayatulloh untuk mengemban amanah para pendiri Ormas GPMI,” kata Ketua Umum DPP GPMI, H Aselih Ridwan dalam keterangannya, Jumat (31/5/2019).
Tak tanggung-tanggung, amanat besar ini dibebankan kepada Syarief melalui rapat pleno secara aklamasi dan mendapatkan restu langsung dari Hamdan Zoelva.

Sementara itu, Ketua DPD GPMI DKI Jakarta Syarief Hidayatulloh berjanji akan mengeban amanah tersebut untuk menjalankan roda organisasi yang sudah 20 tahun dibangun untuk menjaga kesejahteraan umat itu.

Prinsip berorganisasinya ala Syarief adalah persaudaraan, bagaimana menjalankan organisasi secara mandiri dan profesional agar kepemimpinan tetap terjaga dengan baik.

“Semua kita saudara sehingga Jakarta diperlukan pemuda-pemuda yang siap berorganisasi secara profesioanal sesuai dengan bidang-bidangnya,” ujar Syarief.
Dan Syarief juga menyatakan akan membuka keran peluang bagi para pemuda terbaik untuk ikut membesarkan organisasi yang kini dipimpinnya itu. Tentunya mereka akan disaring secara ketat agar para kader GPMI adalah para pemuda yang berkualitas dan berkarakter kuat.

“Tentunya saya akan merekrut
kader-kader yang lama maupun yang baru secara seleksi yang matang. Organisasi ini dibutuhkan pemuda dan pemudi yang profesioanal dan tangguh,” kata Syarief.

Usai mendapatkan tongkat estafet kepemimpinan di DKI Jakarta, Syarief menegaskan bahwa dirinya tengah fokus untuk menyusun formasi organisasinya itu.

“Kita lihat saja nanti. Kita sedang mempersiapkan pelantikan seluruh Pengurus DKI dan 6 Kota di Jakarta,” tegasnya.
“Saya meminta dukungan seluruh pendiri dan para kyai Habaib untuk memperjuangkan kesejahteraan umat,” tutupnya.

Comments

comments