Usai Diskusi Online, DPP GAAS Gelar Pertemuan Dengan Ulama dan Jawara

Berantas.co.id, Sebuah organisasi yang menamakan diri Gerakan Advokat dan Aktifis (GAAS) yang belum lama lahir, terus melebarkan sayapnya.

Seperti kemarin, DPP GAAS telah menyelenggarakan diskusi online dengan dibingkai tema ‘GAAS Mendukung Pilkada Serentak 2020’ dengan menghadirkan sejumlah narasumber antara lain Drs. Sumarno mantan komisioner KPU DKI, Dr. Firman Wijaya, SH MH., Advokat senior, Dr. Aminudin SE., MM aktivis senior serta para pengurus dan anggota GAAS.

Sekjen DPP GAAS Ir. Arief Ikhsan menyatakan, seusai acara diskusi online yang digelar banyak animo masyarakat yang memberikan apresiasi. “Selain itu apresiasi juga datang dari ulama sampai jawara,” kata Arief saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (21/8/2020).

Melihat hal tersebut, Arief yang merupakan aktifis senior berencana akan menggelar kembali diskusi online pada pekan depan dengan isu yang lebih menarik.

“Usai diskusi kami juga gelar pertemuan dengan ulama yaitu ustad Daniel dan jawara yang kerap disapa Icam. Nantinya ulama dan jawara akan kami gandeng dalam setiap kegiatan, semoga dengan kebersamaan itu merupakan wujud dari rasa persatuan,” ucapnya.

Kita berharap, lanjut Sekjen GAAS, atas hadirnya ulama dan jawara dapat memberikan semangat baru dalam organisasi. (red)

Comments

comments