Pamdal Dinas Kehutanan Provinsi DKI Jakarta Ikuti Diklat Gada Pratama

Penulis : Halim

Berantas.co.id, Jakarta – PT. Delta Tekno Perkasa dan PT. Primayasa Purisakti ( Erho Security ) merupakan perusahaan HR service dimana perusahaan tersebut bergerak dalam bidang Jasa Pelatihan satpam dan penyediaan Tenaga Pengamanan Lokal Jasa Penyediaan Tenaga Kerja Lokal, Jasa Pelatihan Tenaga Kerja Pengelolaan Parkir.

Dengan berbekal pengalaman yang ada dan konsep dalam pengelolaan SDM. Hingga saat ini telah banyak bekerjasama dengan perusahaan swasta, perbankan, dan pemerintahan.

Dikelola oleh Eksekutif muda dan didukung oleh Tenaga Ahli : Polri, Brimob, TNI atau purnawirawan, bela diri karate INKAI. Dengan visi menjadi perusahaan jasa yang profesional dan terpercaya dalam hal penyediaan Sumber Daya Manusia dengan mengedepankan peningkatan mutu pelayanan kepada user sesuai dengan kebutuhan untuk memberikan hasil maksimal. Adapun misinya menjadikan Sumberdaya Manusia sebagai modal utama perusahaan dalam mencapai keberhasilan usaha dengan cara :
1.Mengupayakan pelayanan jasa terpadu dalam bidang penempatan, pelatihan dan pengelolaan sumberdaya manusia.
2.Mengupayakan penempatan dan pengelolaan sumberdaya manusia yang profesional, produktif dan beretos kerja. 3.Mengupayakan pengelolaan perusahaan secara profesional, transparan, bertanggungjawab dan berkredibilitas.

 

Sehingga, ditahun politik peningkatan tindak pidana tidak mengenal waktu, ruang ataupun lokasi, akibatnya satuan pengamanan yang dipersiapkan untuk mengamankan lingkungan kerjanya justru sering menjadi korban pelaku tindak kejahatan tanpa perlawanan, dikarenakan profesionalisme masih rendah bahkan cenderung belum tahu tentang tugas dan perannya.

Untuk itu Penyelenggaraan Diklat Satpam/Pengamanan bekerja sama dengan Kepolisian Direktorat Binmas Daerah Metro Jaya, pada Sabtu (13/10/2018) bertempat di Gedung Ventura, Jl. R.A.Kartini No.26, Cilandak Barat, Cilandak, Jakarta Selatan digelar diklat bagi satpam/security selama 1 bulan,” tahap awal adalah latihan di lapangan ( Latihan fisik ) Tentunya gembleng mereka dari sportifitas, disiplin, tegas, dan berjiwa korsa. Kemudian baris-berbaris, cara hormat yang benar, penggunaan Tongkat T dan Borgol serta Beladiri, Intinya pemahaman dan pengertian tentang tugas pokok dan fungsi sebagai satpam. Mereka pun wajib memiliki sertifikat dan KTA resmi sebagai seorang satpam. Legalitas ini sangatlah penting, tidak asal-asalan menjadi seorang satpam,” jelas Sigit Purnomo kepada Awak media.

Sehingga terkait hal tersebut diatas, adalah menjadi tanggungjawab Kepolisian sebagai pembina satuan pengamanan dengan memberikan bekal kemampuan dan tehnik Kepolisian terbatas kepada satuan pengamanan dalam rangka melaksanakan tugas sebagai pengamanan di lingkungan kerjanya.

Lebih lanjut, Sigit menambahkan bahwa,”Latihan dasar Satpam Gada Pratama ini untuk memberikan satu bekal kepada satpam, baik yang belum bekerja maupun sudah bekerja karena itu merupakan satu ketentuan yang sudah diatur bahwa untuk satpam harus memiliki satu tingkatan pendidikan yang pertama yaitu Gada Pratama. Dan pelatihan ini merupakan pemberian materi awal bagi satpam baik pelaksanaan tugas di lingkungan kerjanya maupun kegiatan yang harus dilakukan satpam saat bekerja,” tambahnya.

Diklat yang digelar ini pun mengadirkan secara langsung Kasubdit Satpam/Polsus Ditbinmas Polda Metro Jaya, AKBP Hj. Husaima SH, MH. Dalam sambutannya didepan + 100 personal satpam mengatakan,”Bagi anggota satpam yang belum pernah mengikuti pendidikan maupun pelatihan mungkin akan mengalami kesulitan melakukan tugas dan fungsinya. Untuk menjadi seorang satpam hal yang pertama yang harus di lakukan adalah mengikuti pelatihan satpam. Dengan mengikuti pelatihan, satpam akan mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang memadai serta mendukung kerja sebagai petugas satpam. Kalian paham dan mengerti, bahwa hari ini kalian mendapatkan pengalaman berharga, berkesempatan bisa ikut serta diklat dan pelatihan pengamanan yang benar sesuai dengan aturan, “ jelas Huasima.

Sementara itu, dari 100 personel satpam yang mengikuti Diklat + 50 personel dari Satuan Pengamanan Dalam (Pamdal,red) Dinas Kehutanan DKI Jakarta turut serta dalam diklat tersebut.

Adapun dengan konsep dan metode pembelajaran yang disusun dengan segala analisa pemikiran yang baik, menghasilkan kurikulum pembelajaran yang sangat tepat bagi siswa, didukung sarana dan prasarana belajar dan latihan yang sangat memadai juga dididik oleh para instruktur yang berdedikasi tinggi, praktisi berpengalaman, para cendikiawan dan professional dibidangnya juga oleh para Perwira Menengah POLRI.

Sehingga dalam pelatihan satpam, ada beberapa jenis pelatihan satpam sesuai dengan peraturan Kapolri nomor 24 tahun 2007 tentang sistem menajemen pengamanan organisasi perusahaan/lembaga/instansi pemerintah, jenis pelatihan satpam tersebut diantaranya berupa Pelatihan Gada Pratama, yaitu pelatihan gada pratama adalah pelatihan dasar Satpam bagi anggota/calon anggota Satpam yang belum pernah mengikuti pelatihan di bidang Satpam. Jika baru pertama kali ingin menjadi satpam maka harus mengikuti pelatihan gada pratama sebelum mengikuti jenjang pelatihan satpam selanjutnya.

Salah satu cara agar mendapatkan sertifikat satpam dan menjadi satpam yang profesional adalah dengan mengikuti pelatihan satpam. Terkait dengan pelatihan satpam, sebenarnya sudah ada aturan yang mengatur mengenai hal tersebut yaitu Keputuaan Kapolri No 678 Tahun 2013 tentang pedoman teknis tata cara penyelenggaraan Pelatihan Satpam.

Comments

comments